Ada banyak sekali orang ataupun perusahaan yang saat ini memerlukan logo sebagai salah satu sarana pemasaran yang baik serta tepat guna bagi perusahaan mereka. Hal itu tentunya akan membuat jasa desain logo sangat dibutuhkan.
Membuat logo memang tidak bisa dilakukan secara sembarangan. Terlebih jika logo tersebut untuk sebuah perusahaan. Ada banyak sekali hal-hal yang harus dipertimbangkan mengenai logo yang harus sesuai dengan filosofi perusahaan, logo mudah diaplikasikan di media apapun, logo yang sederhana dan lain-lain.
Karena bagaimanapun logo akan mencerminkan identitas dari perusahaan itu sendiri. Maka dari itulah di sini pembuatan sebuah logo tidak bisa dilakukan secara sembarangan.
Pembuatan logo harus diserahkan pada mereka jasa pembuatan logo perusahaan memang sudah ahli dalam bidang tersebut. Selain itu seorang desainer logo tak hanya dituntut mampu membuat logo yang menarik saja, melainkan jasa pembuatan logo harus mengerti unsur-unsur yang penting dalam pembuatan logo.
Untuk Anda yang tertarik mengetahui apa saja tiga unsur yang perlu diperhatikan dalam pembuatan logo maka berikut ini akan diulas secara lengkap.
Apa Saja Tiga Unsur Penting dalam Pembuatan Logo?
Di dalam proses pembuatan logo terdapat tiga unsur penting yang perlu untuk diperhatikan. Unsur-unsur tersebut meliputi font, warna dan juga simbol. Dengan adanya tiga unsur tersebut tentu akan semakin membuat tampilan logo tersebut menarik. Berikut adalah penjelasan dari masing-masing unsur.
Font
Font atau tipografi termasuk salah satu elemen yang begitu penting dan perlu ada di dalam sebuah logo brand. Akhir-akhir ini memang banyak sekali jenis huruf yang sudah beredar di dunia desain grafis.
Namun tetapi dari banyaknya pilihan jenis tipografi tersebut tentunya desainer hanya harus memilih beberapa font yang benar-benar sesuai saja. Penting untuk diketahui jenis font yang digunakan harus mampu mencerminkan karakter dari perusahaan itu sendiri.
Seperti contohnya sebuah konsep brand terkesan kuat, sehingga tipografi yang harus dipakai memiliki bentuk font yang kuat, tajam, lebih gemuk ataupun lonjong. Supaya tidak terkesan monoton nantinya maka bisa mengkreasikan font dengan lebih kreatif lagi, sehingga dengan begitu akan tampak lebih menarik di mata konsumen.
Warna
Unsur yang kedua di dalam pembuatan sebuah logo yaitu warna. Penggunaan warna memang tidak boleh dianggap sepele ketika Anda hendak membuat sebuah desain logo. Seperti halnya penggunaan font, designer di sini perlu untuk mengetahui karakter dari perusahaan lebih dahulu.
Apakah nantinya brand tersebut terkesan kuat, keras, hangat, segar dan lain sebagainya. Seorang desainer akan menelusuri konsep dan juga produk yang ditawarkan sebuah brand. Dengan begitu desainer akan lebih mudah dalam menentukan warna yang nantinya hendak mereka pakai dalam sebuah logo.
Penggunaan diagram warna sebagai panduan dalam memilih warna juga penting dilakukan. Pemilihan warna pada sebuah logo sebaiknya harus bisa meningkatkan emosi dari konsumen di dalam membangun perusahaan yang ideal.
Simbol
Unsur yang terakhir yaitu simbol dan elemen yang satu ini sebenarnya termasuk unsur opsional. Sebuah logo dapat menampilkan unsur tipografi saja ataupun dengan menambahkan simbol seperti halnya brand besar nike atau Adidas.
Hal itu dikarenakan logo berupa simbol memang mudah sekali dipahami oleh para pelanggan. Konsumen juga akan lebih mengingat brand dari logo mereka jika dibandingkan dengan kata-kata yang terdapat dalam logo tersebut. Maka dari itu tak heran jika penerapan simbol seringkali dipakai oleh brand-brand besar. Selain itu juga simbol pada sebuah logo akan terlihat efektif dan lebih sederhana.